Welcome ReadeRsTood,u in My Blog now..

Morfologi Kecoa/ Lipas (Ordo-Orthoptera)


Secara umum Kecoa memiliki morfologi sebagai berikut :

  1. tubuh bulat telur dan pipih dorsoventral (gepeng)
  2. kepala agak tersembunyi dilengkapi :sepasang antena panjang yang berbentuk filiform yang bersegmen,dan mulut tipe pengunyah (chewing).
  3. bagian dada terdapat 3 kaki,2 pasang sayap,bagian luar tebal,bagian dalam berbentuk membran.
  4. caput melengkung ke ventro caudal di bawah sehingga mulut menjol diantara dasar kaki pertama.
  5. biasanya bersayap 2 pasang jenis Blatta Orientialis betina memiliki sayap yang lebih pendek daripada jantan (tidak menutup abdomen).
  6. kaki disesuaikan untuk berlari
  7. metamorfosis tidak sempurna (telur-nimpha-dewasa),telur terbungkus ooteca 6-30 butir telur dan menetas 26-69 hari sedangkan nimpha menjadi dewasa mengalami molting sebanyak 13 kali,siklus hidup secara keseluruhan 2-21 bulan dan kecoa dewasa dapat hidup selama 3 tahun.
  8. Kebiasaan hidupnya,kecoa termasuk binatang malam (nocturnal) yang dapat bergerak cepat dan selalu menghindari cahaya. Bersifat omnivora memakan buku,kotoran,tinja dan dahak atau makanan dari kanji.
Jenis-jenis Kecoa :
  • Periplaneta americana : Ukuran tubuhnya antara 30-40 mm,warnanya merah atau kuning kecoklatan.Punya 2 sayap yang depan mirip kulit,lentur dengan venasi yang jelas,sayap belakang seperti selaput menutupi abdomen.antero lateral sayap atas nampak jelas.

  • Blatta orientialis : Ukuran tubuhnya 22-27 mm,warna coklat tua dan hitam,sayap betina tidak menutup abdomen/pendek.

  • Blatta germanica : Ukuran 12-16 mm,warna coklat muda ada dua pita gelap longitudinal coklat gelap pada thorax.

  • Supella supellectillum : Ukuran tubuhnya 13 mm warna coklat muda mirip Blatta germanica tetapi tidak ada garis pada thorax,ada pita kuning atau coklat pada sayap.

0 komentar: